La Fete des Neiges de Montreal 2005

Wednesday, February 09, 2005

Suhu udara yang turun naik dari -49 sampai +3 derajat celcius mungkin salah satu penyebab banyaknya orang-orang sakit karena tubuh yang terkaget-kaget dengan perubahan udara yang cukup drastis.

Lihat saja, Izza, Ninink, Nadya, Ulya, Reza, Ali Munhanif, Dika, Lia, Adam, Jasmine,John, Debby, Yeni, Ro'fah, Alfida, Ani Salut, Danial, Yasa, saya dan suami adalah barisan nama yang sempat sakit pada Winter kali ini.

Week end kemaren cukup hangat. Anak-anak sudah sembuh. Tinggal saya yang agak lemas. Tapi sorot mata Danial dan Yasa membuat saya memberanikan diri untuk keluar dari peraduan menuju La Fete des Neiges de Montreal 2005.



Benar saja! begitu keluar dari Metro Jean drapeau,castle2 dari es langsung menarik perhatian kami. Yasa dan danial kebingungan menentukan arena mana yang harus dikunjungi pertama kali. KIta muter-muter memasuki castle satu-satu. Ada castle yang berisi jaring2 ala perang sehingga danial dengan semangat 45 melampaui jaring2 itu.

Ada cermin lucu. ketika kita mendekat, kepala kita membesar dan badan kita mengecil. ada pula gua penuh karung tinju. kalau tak di stop, danial bisa betah banget disini.



Sambil menyeruput 2 gelas teh rasa vanilla dan ginger yang disediakan oleh sponsor, Danial memutuskan untuk naik kuda nil es dengan design Marry go round dan setelah puas dia menyempatkan meluncurkan diri di perosotan terbuat dari es juga.



Yasa dan Danialpun mencoba dog sled run dengan tiket $3 perorang. Keretapun meluncur dengan ditarik anjing-anjing yang senantiasa menyalak. Yasa dan danialpun tersenyum senang sambil menyeruput yoplite tube dari sponsor.



Yasa tertarik untuk membuat permen dari sirup mapel. Masih panas dan cair. Harus di guling2kan di serbuk es biar padat dan dingin. $2 per line.



Kami melirik ke arena Sliding pake ban yang menantang lebih menarik dari aren ski yang begitu-begitu saja. $8 perorang for the whole day. Untung Danial masih gratisan.



Yasa, danial, ayah dan ibu siap saling menarik untuk meluncur dengan menggunakan ban. Danial tak mau pulang dan tak mau berhenti main luncur-luncuran.



Yasa menyempatkan diri foto bersama badut genit sebelum meninggalkan arena Winter festival. Danial marah-marah menolak untuk di foto karena masih ingin berlama-lama di arena Sliding.

"I want to stay here. I am not tired. I am not Hungry!" Kata Danial. Bilang NOT HUNGRY Tetapi tetep saja dia menghabiskan French fries, pasta dan es krim 'se bakul' di Buffet China town!

PS : Makasih atas kiriman teh 'sari rapet'nya ta hihi. Yang lain biar pada penasaran.

Kopdar Blogfam dengan warganya yang menjadi para Indonesian blog idols; Ika dan Deeja berjalan dengan sukses dan membikin ngiler yang tak ikutan. Selamat ya.


© 2004 - 2006 Serambi Rumah Kita. Design & Template by Anita.