Kisah Telur

Wednesday, April 20, 2005

Ketika masih kecil, saya suka sekali makan telur. Saya belum mau makan kalau tak ada telur. Saya paling suka kuningnya. Cara saya makan telur adalah, makan bagian putihnya dulu bersama nasi dan sayuran yang ada dan membiyarkan bagian kuningnya tak termakan sampai nasih habis. Nah, ketika nasi habis adalah saat yang paling saya nanti-nanti kan. Saya akan menikmati kuning telur itu dengan kenikmatan yang amat sangat. Kuning telur itu akan masuk kemulut saya dengan mulusnya.

kesukaan saya makan telur ini menurun pada Danial. Dia bisa memakan telur rebus dengan indahnya dan sampai minta tambah lagi dan lagi. danial memang anak yang baik. Dia tak menyusahkan ibunya. Jadi makan apapun, asal ada telurnya akan tetep dimakan dengan lahapnya.

Salah satu makanan favorit danial adalah telur cola, hasil modifikasi resep ayam Cola yang di posting oleh mak geboy di forum Blogger family, Ruang Info dapur tgl 12 mei 2004. Saya tak suka masak-masak yang susah. Nah telur cola ini sangat praktis.

Bahan-bahannya adalah

6 butir telur rebus
3 siung bawang merah
1 Siung bawang putih
segenggam kacang polong frozen
1 kaleng coke
saus tomat secukupnya
garam dan gula secukupnya.

cara memasaknya:

Image hosted by Photobucket.com

Rebus telur-telur itu hingga matang. Setelah matang,kupas kulit telur dan belah menjadi dua.

Image hosted by Photobucket.com

Goreng bawang merah dan bawang putih dengan sesendok minyak sayur. Setelah harum, masukkan saus tomat, aduk-aduk. kemudian masukkan sekaleng coke, aduk-aduk sebentar. kasih garam dan gula. Cicip-cicip dikit. Tambahkan garam atau gula sesuai selera dan kebutuhan. tambahkan kacang polong. aduk-aduk sampe kacang polong agak lunak. setelah itu angkat. dan tuangkan kuah diatas telur yang sudah ditata.

Image hosted by Photobucket.com

Setelah itu siap di hidangkan.

Image hosted by Photobucket.com

postingan ini di buat dalam rangka Image hosted by Photobucket.com

Kalau mau lihat parade hasil lomba masak virtual, klik saja di Forum Blogfam bagian INFO Dapur.
Peserta memasang hasil akhir masakannya di info dapur blogfam, tetapi step by step masakanya ada di blog masing2. Jadi para juri (mbak rieke dan Ikaray serta Andry) akan melihat hasil masakan di INFO DAPUR dan akan meluncur ke blog masing2 peserta untuk menilai step by step nya. Anggota blogfam lain juga bisa melakukan hal yang sama. Unik kan?

Kayaknya lomba masak virtual pertama di dunia! hidup Blogfam!

--updated--
Selamat buat para pemenang; Jekijek, ita dan tika!!
Dan saya dapet kenang2 an dari panitya.

© 2004 - 2006 Serambi Rumah Kita. Design & Template by Anita.